Kuyang Juga Manusia: Mitos Seram yang Bikin Penasaran

Kalian pasti udah nggak asing dengan cerita tentang Kuyang. Sosok misterius yang konon katanya bisa melepas kepala dan terbang dengan organ dalam tubuh yang menjulur. Serem banget ya? Tapi ternyata ada cerita yang menarik untuk dibahas di balik sosok mengerikan itu.

Menurut kepercayaan masyarakat Kalimantan, kuyang adalah seorang manusia yang bisa berubah wujud karena mempelajari sebuah ilmu hitam. Ilmu tersebut dipelajari dengan tujuan agar bisa hidup abadi dan punya kekuatan gaib.

Katanya jika seseorang menjadi kuyang maka akan mendapat keuntungan berupa keabadian dan mendapatkan kekuatan gaib untuk mengendalikan orang lain atau mendapatkan kekayaan.

Selain hal untuk mendapatkan keuntungan, terdapat beberapa kepercayaan mengenai penyebab seseorang bisa menjadi Kuyang di antaranya yaitu:

  • Mempelajari ilmu hitam dengan tujuan mendapatkan kekuatan gaib, keabadian atau pesugihan
  • Ada kepercayaan yang menyebutkan bahwa seseorang bisa menjadi Kuyang karena terkena kutukan.
  • Warisan turun-temurun, konon kemampuan menjadi Kuyang dapat diturunkan secara turun-temurun dalam suatu keluarga.

Konon, saat siang hari kuyang adalah manusia biasa yang akan berbaur dan bersosialisasi dengan manusia lainnya. Namum ketika malam tiba, ia akan melepas kepala dan terbang untuk menghisap darah orang, terutama wanita hamil.

Alasannya adalah karena darah dan plasenta bayi yang baru lahir merupakan sumber energi yang sangat kuat bagi Kuyang. Selain itu, ibu hamil memiliki kondisi fisik yang lebih lemah dibandingkan orang biasa sehingga lebih mudah dijadikan target.

Orang yang mempunyai ilmu Kuyang memiliki ciri-ciri sebagai berikut:

  • Pada bagian lehernya terdapat tanda berwarna merah atau hitam melingkar bekas kepala yang lepas
  • Sifat alamiah Kuyang ialah sangat suka dengan darah bayi, sehingga ketika mendekati bayi orang yang memiliki ilmu akan bertingkah aneh dan membuat bayi menjadi menangis ketakutan
  • Gelisah ketika mendengar ayat suci Al-Qur’an
  • Menyukai sesuatu yang jorok seperti selokan, darah menstruasi, hingga darah bayi
  • Takut dengan benda-benda tertentu

Adapun hal-hal yang ditakuti Kuyang yaitu:

  • Ayat-ayat suci Al-Qur’an
  • Benda-benda tajam seperti pisau, jarum yang ditusuk ke atas bawang merah atau bawang putih, dan paku yang dibakar
  • Bawang merah dan bawang putih
  • Bulu landak
  • Sisir
  • Cermin
  • Sapu lidi

Ternyata sosok makhluk yang biasanya lebih aktif di malam hari, terutama saat bulan purnama tersebut tidak hanya ada di Kalimantan, tetapi juga di beberapa daerah Indonesia lainnya. Bahkan, di luar negeri juga ada mitos hantu yang berwujud seperti kuyang contohnya seperti leak di Bali, Palasik di daerah Sumatera Barat, dan Krasue di Thailand.

Biasanya kedatangan makhluk tersebut disertai dengan ciri-ciri berikut:

  • Ada bola api di langit
  • Bau amis yang menyengat
  • Terdengar suara aneh seperti orang mengorok atau suara kepak sayap yang lemah
  • Mimpi buruk yang berulang-ulang tentang Kuyang juga bisa menjadi pertanda adanya gangguan makhluk halus ini.

Tidak perlu khawatir karena terdapat beberapa cara untuk melawan atau mengusir kuyang yaitu:

  • Membaca ayat-ayat suci dan berdoa
  • Menanam tanaman berduri
  • Menggunakan benda tajam dan benda-benda lain yang ditakuti kuyang
  • Membuat pagar gaib dengan garam

Cerita tentang Kuyang adalah cerita turun-temurun karena sosoknya yang unik dan bikin menyeramkan, cerita tentang Kuyang kemudian menjadi populer dan banyak dibicarakan.

Kendati demikian, keberadaan Kuyang sulit dibuktikan secara ilmiah. Tapi, mitos ini tetap menarik untuk dibahas karena mencerminkan kekayaan budaya dan imajinasi masyarakat.

Jadi, apakah Kuyang itu nyata atau tidak? Jawbannya tentu kembali ke kalian. Yang jelas, cerita tentang Kuyang ini adalah bagian dari warisan budaya yang patut untuk dilestarikan.

Sebab meskipun terdengar seram, setiap mitos pasti punya nilai historis dan sosiologis yang menarik untuk dipelajari.

 

Photo 📸 by liputan6.com